Ikan Selais


IKAN ASAP SELAIS YANG GURIH RENYAH MENJADI SALAH SATU MAKANAN KHAS PEKANBARU, BANYAK BERBURU IKAN IKAN ASAP SELAIS INI DI PEKANBARU, SELAIN UNTUK DIJADIKAN OLEH-OLEH KHAS PEKANBARU, BANYAKA JUGA DIBELI SECARA ONLINE BAGI MEREKA YANG SUDAH PULANG DARI KOTA PEKANBARU

Makanan Khas Pekanbaru Ikan Asap Selais

Pekanbaru terkini, sedang ditunggu-tunggu untuk jembatan siak 4 yang akan segera dirampungkan. Tidak lagi ada jalan yang terputus di kota ini, terutama jalan protokolnya akan langsung bisa menyeberang. Anda yang sudah pernah ke Pekanbaru tapi pengen lagi tentu sudah hal – hal yang baru nanti anda dapatkan.

Jembatan siak 4 ini tepatnya ujung jalan Sudirman bawah yang akan langsung terhubung dan menyeberang ke arah Rumbai. Itu sekilas ceritaku temen – temen dimanapun berada. Terutama warga riau yang sedang ada diluar Provinsi Riau atau saudara – saudara yang pernah tinggal di Pekanbaru tapi sudah pindah ke kota lain.

Apa yang teringat dengan anda sekarang kalau terpikir dengan Kota Pekanbaru dimana anda pernah tinggal disana. Oh ya masih ingatkah dengan Makanan Khas Pekanbaru?. Tidak semua mungkin orang tau, karena selera tentu berbeda, kalau ada yang suka lempuk durian atau ikan patin gula, bisa juga. Tapi kalau yang satu ini tidak terlupakan ya, Ikan Asap Selais Pekanbaru.

Ya sampai sekarang saya masih sering mengirimkan pesanan dari para pembaca blog ini ataupun ketika mencari gambar Ikan Asap Asli Pekanbaru lalu ketemu nomor telepon saya. Sebelumnya saya mengirimkan 2kg ke Jakarta Selatan, kemarin ngirim lagi 2Kg ke Kelapa Dua Jakarta. Mudah – mudahan mereka yang sedang menunggu dan merindukan ini dapat menikmatinya. Tidak bisa kembali ke Pekanbaru (Riau) paling tidak bisa mengingatkan kenangan dengan rasa yang berbeda, sambal ikan asap selais atau gulai ikan selais yang sudah di asapin.

Ikan asap selais khas provinsi Riau

Kadang saya juga merasa sedih, ketika ada yang minta ikan ini dalam jumlah banyak tapi tidak bisa terpenuhi, karena ada banyak kendala untuk mendapatkannya. Tidak selalu ada dapat kiriman dari nelayannya.

Habitat aslinya di perairan air tawar. Terdapat delapan sampai sembilan tulang tambahan tutup insang. Makanannya ikan kecil. Hewan ini disebut Ikan Selais (Kryptopterus lais) dan dinobatkan sebagai maskot Kota Pekanbaru

Gejala penurunan ikan ini terlihat dari populasi hasil tangkapan nelayan dan semakin berkurangnya persediaan ikan ekonomis sangat penting tersebut dipasaran. Bentuknya yang indah dan rasanya gurih bila sudah dimasak, membuat ikan itu terus dicari masyarakat. Hanya saja, keberadaannya sangat berkurang di sungai dan danau saat ini.

Saya kutip dari beberapa media mengatakan demikian, :

Penurunan populasi ikan ini diantaranya dapat dilihat, di daerah aliran Sungai Segati, Kecamatan Langgam, Kabupaten Pelalawan. Nelayan di perairan sungai ini merasa kesulitan mendapatkan ikan selais. Walaupun ada, jumlahnya tidaklah banyak. Dalam sehari nelayan hanya bisa membawa pulang ikan selais ini hanya enam ekor anakan. Padahal, pada tahun 1990-an ikan ini sangat mudah mendapatkannya.

Kebanyakan nelayan di Sungai Segati sekarang lebih memilih membudidayakan ikan selais, bila sudah mendapatkan indukannya untuk dikonsumsi atau dijual.

Tapi jangan khawatir, untuk anda yang ingin tetap aja komunikasi dengan kami di 0857 6780 7007 kali aja pas anda hubungi kami stocknya sedang baik. Kemarin sih, yang saya jual ikan salai selaisnya lumayan bagus tapi ukurannya masih yang sedang – sedang saja. Ikan ini kalau digoreng kering lalu dikasih sambal hijau, bisa habis semua tak bersisa dari ekor sampai kepalanya. Nikmat deh… jadi lapar neh….

 

Jelang lebaran seperti ini pasti banyak mencari Bisnis yang menjanjikan apalagi untuk pemula dan tentu harus mengungungkan, bukan?
bisnis yang menjanjikan di pekanbaru untuk pemula

Mengapa judulnya Bisnis yang menjanjikan di Pekanbaru menjelang lebaran karena banyak yang mencari di google, apalagi kalau jelang lebaran tentunya pengeluaran meningkat 2 kali lipat dari biasanya. Lalu menurut anda bisnis apa yang menjanjikan? he he he…

Agak bingung sih kalau ditanya dengan bisnis yang pasti menghasilkan keuntungan, karena kembali lagi ke diri masing – masing anda mau bisnis apa, tetapi sebaiknya bisnis yang berfokus pada pelanggan pasti akan memberikan dampak yang luar biasa. Kenapa demikian? Karena sudah jelas berfokus pada pelanggan, artinya produk yang disediakan memang benar sesuai dengan kebutuhan.

Ada 3 jenis produk dan jasa yang sering saya terima, berdasarkan jenis – jenis produk dan jasa yang pernah saya tulis di blog ini, :

  1. Bisnis Pinjaman Dana Tunai
  2. Bisnis Parcel Paket Lebaran
  3. Bisnis Makanan Lebaran (Ikan Asap)

Bisnis Pinjaman Dana Tunai ini sepertinya menggiurkan, ini terasa sekali ketika saya menerima telepon hampir setiap hari dari berbagai daerah. Mulai dari jumlah pinjaman 500rb sampai dengan 200juta dengan berbagai macam kebutuhan seperti untuk modal usaha, uang kuliah, bayar utang, rumah sakit dan lain – lain. Sayang sekali saya tidak melayani peminjaman uang tetapi pernah menuliskan bagaimana cara mendapatkan pinjaman dengan cara mudah, salah satunya jangan meminjam uang saat anda butuh.

butuh uang cepat tanpa jaminan apapun

Kemudian Bisnis Parcel Paket Lebaran ini sudah saya coba jalankan sejak tahun 2013 yang lalu. Kita tahu bahwa setiap tahun anda 3 kali hari raya yang besar seperti Hari Raya Idul Fitri, Hari Natal dan Tahun Baru serta IMLEK, pada kesempatan hari besar tersebut kami selalu melayani pengiriman parcel untuk Kota Pekanbaru dengan berbagai macam seperti makanan, minuman dan juga campur dengan gelas. Berbagai macam dari berbagai daerah seperti Jakarta, Bandung dan Medan, biasanya mereka yang punya klien atau keluarga di Pekanbaru.

Parcel Lebaran online murah di Pekanbaru

Yes, yang ketiga Bisnis Makanan Lebaran (Ikan Asap). Ada banyak jenis makanan sepertinya, tetapi sejak mulai puasa, biasanya saya selalu menerima pesanan ikan selais asap khas riau bagi mereka yang ingin menikmati bersama keluarga pada saat acara berbuka maupun pada saat berkumpul dengan keluarga. Kebanyakan pesanan akhir – akhir ini dari Jakarta, Bandung, Tangerang dan Semarang. Ikan ini sangat nikmat, biasanya digulai atau digoreng kering dengan sambal cabe hijau atau cabe merah, hmmm… nikmat bukan?

Harga jual ikan asap salai selais Pekanbaru

Nah 3 jenis bisnis yang saya jelaskan di atas, menurut saya cukup untuk menambah uang saku pada saat jelang lebaran. Jika anda ingin memulai berbisnis disaat musim tersebut anda boleh mulai berfikir atau mengembangkan dari 3 jenis tadi. Seperti makanan pasti masih banyak jenisnya, apakah itu rendang dan lain sebagainya atau mungkin saja kue lebaran yang terbuat dari keju atau pisang, silahkan anda pilih seusuai dengan minat anda. Jika anda berani memulai berarti anda sudah siap untuk sukses, anda siap?

Artikel Terkait :

Terakhir rasanya saya bercerita tentang Ikan Asli Pekanbaru ini tahun lalu, judulnya Ikan Selais Pekanbaru banyak diminati jelang puasa. Sudah ada beberapa bulan, sudah tidak berkunjung ke pasar, karena memang kesibukan dan peminat dari ikan ini juga sedang sepi, karena harganya masih tinggi. Tetapi sebenarnya walaupun tinggi masih banyak peminat, hanya saja stock ikan yang fresh tidak terlalu banyak.
Harga jual ikan asap salai selais Pekanbaru

Hari ini memang ada beberapa yang cek Harga jual ikan asap salai selais Pekanbaru, disamping mereka ingin melakukan pemesanan untuk konsumsi pribadi juga untuk di bagikan ke pada teman – temannya biasanya yang punya komunitas pecinta ikan. Biasanya juga ada beberapa rumah makan di pulau jawa yang meminta dikirimin sekitar 3 – 5kg, mungkin saja untuk membuat variasai. Nah Harga Ikan Asap Salai Selais Pekanbaru, hari ini kisaran Rp. 240rb/kg, dengan ukuran  sedang, jadi bisa lihat pada gambar di atas.

Harga jual ikan baung asap pekanbaru riau

Lalu untuk Harga jual Ikan Asap Baung Pekanbaru ternyata juga lumayan mahal, sekitar Rp. 220rb di pasaran. Walau memang selama ini saya jarang melayani permintaan untuk jenis ikan ini, tetapi saya mencoba melakukan cek-cek harga dipasaran. Ikannya memang cukup besar jika dibandingkan dengan Ikan Asap Selais. Bahkan ada juga yang ukurannya sekitar 4-5ekor per kg, sudah dalam bentuk kering ya.

Nah biasanya, jika anda berkunjung ke Pekanbaru, anda akan menemukan ikan ini di rumah makan atau restoran yang anda kunjungi, silahkan anda pesan untuk mencoba pengalaman jika memang anda belum pernah menikmatinya.

Sekilas, mengapa Ikan Salai Selais ini begitu mahal, padahal ikannya sungai, mungkin ada yang bertanya demikian. Nah pada prosesnya 1 kg salai selais butuh 120 ekor ikan selais segar dan hidup. Banyak terjadi penyusutan. Karena bentuknya sampai kering, karena itu kalau di petani saja kisaran harga Rp. 150rb maka di pasaran bisa sekitar 190rb – 200rb/kg. Tapi walaupun demikian, Ikan Asap Selais ini masih tetap menjadi favorite untuk di jadikan oleh-oleh makanan khas pekanbaru.

Tulisan Terkait :

Laman Berikutnya »