Kerupuk bawang emang paling enak untuk dibuat cemilan. Dengan rasa nya yang enak dan sangat gurih, membuat makanan yang satu ini digemari setiap kalangan. Baik yang muda maupun yang tua.
Kalau saya biasanya menjadi cemilan sambil online, atau anda barang kali bisa juga sambil nonton bola atau apapun kegiatan waktu santai. Kerupuk bawang yang menjadi oleh-oleh khas Riau ini sangat diminati oleh pengunjung yang datang ke Pekanbaru dan tetap melakukan pemesanan ulang (repeat order) ketika mereka sudah sampai ditempat tujuan.
Kerupuk Bawang ini sebenarnya industri rumahan yang diproduksi oleh Usaha Nining Rizka dan dipasarkan di gerai oleh-oleh pekanbaru. Selain itu tetap bisa dikirimkan ke alamat pembeli yang diluar dari Pekanbaru. Hal ini karena trendnya internet sehingga mudah melakukan transaksi dan tidak perlu repot, cukup pesan via sms atau email kemudian transfer sejumlah uang, maka 1 hari kemudian kerupuk bawang akan sampai dirumah pembeli dengan jasa kurir JNE.
Untuk menikmati liburan anda dirumah tidak perlu harus cemilan mahal-mahal disamping anda menikmati khas tradisional Asli Indonesia, anda juga sudah turut serta membantu program Aku Cintra Produk Indonesia dan Beli Indonesia serta mengembangkan usaha kecil dan menengah terutama yang industri rumah tangga.
Baca Artike Lainnya :
- Mengenal Ikan Selais Oleh-oleh Khas Pekanbaru Riau
- Oleh-Oleh Khas Pekanbaru Cake Pisang
- Lempuk Durian Kemasan Kotak Khas Pekanbaru
- Kopi LIMMIT juga Oleh-Oleh Pekanbaru